Rabu, 12 Januari 2011

Liverpool Masih Lebih Hebat Ketimbang United

Bookmark and Share

Liverpool tetap merupakan tim terbaik di daratan Inggris Raya. Manchester United yang meraih sukses gemilang selama satu dekade terakhir belum bisa menyamai tradisi hebat the Reds. Dan, manajer Sir Alex Ferguson masih butuh waktu lama bila ingin mengantarkan United sejajar dengan Liverpool.

Menurut manajer Blackpool Ian Holloway, tidak ada



klub yang memiliki tradisi hebat seperti Liverpool. Dan, belum ada yang menyamai atmosfer maupun dukungan yang luar biasa di Anfield.

"Saya selalu berpikir hal yang bagus tentang Liverpool karena tradisi kklub sepakbola itu. Begitu luar biasanya fan mereka, lagu yang mereka nyanyikan sejak menit pertama. Inilah klub yang sesungguhnya," kata Holloway.

"Saya bermimpi membawa Blackpool seperti mereka. Bila tak bisa melebihi kehebatannya yang memang tidak mungkin. Bahkan Sir Alex Ferguson saja tak mampu melakukannya. Dia sesungguhnya belum bisa mengalahkan Liverpool," ujarnya lagi.

Holloway juga memuji langkah Liverpool yang membawa kembali sang legenda Kenny Daglish. Menurutnya, Daglish pantas untuk kembali menangani the Pool.

"Kenny Daglish adalah legenda. Saya berharap dia meraih sukses karena dia pantas mendapatkannya. Saya tak pernah lupa bagaimana dia mencetak gol penentuan yang menjadikan Liverpool meraih gelar ganda. Saat itu, dia merangkap pemain dan manajer," jelasnya.

Blackpool akan menjamu Liverpool dalam pertandingan Liga Primer Inggris, Rabu (12/1). Daglish mengawali debutnya sebagai manajer Liverpool dengan kekalahan 1-0 dari United di Piala FA.

sumber : http://www.goal.com

2 komentar:

blogeforia mengatakan...

Hahahaha....Liverpudliyan ya....boleh juga....kita lihat saja nanti...(akhir musim)...semoga liverpool bisa finish di 10 besar...Amien....

aldast619 mengatakan...

ya aq liverpudliyan
jngankan 10 besar
aq yakin 4 besarpun bisa

Template by : aldast